Kamis, 11 November 2010

Penunjang Medis

LABORATORIUM
Ruang Laboratorium

Pelayanan laboratorium 24 Jam didukung dengan 5 analis kesehatan yang terampil, pemeriksaan yang lengkap dan akurat sehingga laboratorium RSU Saraswati tidak kalah bersaing dengan rumah sakit lain.



USG DAN RADIOLOGI
USG Colour Doppler

Pemeriksaan USG colour doppler sebagai penunjang untuk menegakkan diagnosa yang lebih akurat dan modern yang dapat menjadi produk unggulan RSU Saraswati



 



FARMASI
Instalasi Farmasi
 Pelayanan apotek 24 Jam yang didukung dengan 1 apoteker penanggung jawab, 1 apoteker pendamping yang berkerja fulltime, 3 supervisor apotek, 12 tenaga asisten apoteker dan 2 tenaga receptir.
Dengan jumlah tenaga yang cukup memadai diharapkan apotek RSU Saraswati dapat memberikan pelayanan yang cepat dan tepat.


FISIOTERAPI
Pelayanan fisioterapi dengan 1 orang tenaga fisioterapist part time yang buka setiap hari Selasa, Kamis, Jumat dan Sabtu.

KONSULTASI GIZI
Pelayanan konsultasi gizi pasien rawat inap yang sudah berjalan dengan baik, dengan 1 tenaga ahli gizi dan 3 tenaga pramusaji, sehingga diet pasien dan asupan gizi pasien selama dalam perawatan dan masa penyembuhan pasca perawatan tetap terjamin.
 
AMBULANCE
2 Unit Ambulance

 Dengan 2 unit mobil ambulance yang selalu siap melakukan pelayanan 24 jam, sangat mendukung pelayanan rumah sakit dalam mobilisasi pasien.

  



KAMAR JENAZAH
 Dengan 1 tempat tidur untuk jenazah yang berfungsi untuk penyimpanan sementara dan proses pemandian jenazah.

Pelayanan Medis


IGD (INSTALASI GAWAT DARURAT)
Jalan Khusus IGD
Akses menuju IGD melalui Jalur Khusus, Ambulance bisa langsung masuk menuju pintu IGD jika dalam situasi gawat darurat. hal ini dapat mempercepat proses penangan pasien yang mengalami kecelakaan / bencana.
  Instalasi Gawat Darurat dengan kapasitas 7 tempat tidur yang terdiri dari ruang triage, ruang tindakan 2 tempat tidur, ruang observasi 2 tempat tidur, ruang resusitasi 2 tempat tidur, dan dilengkapi dengan kamar dokter jaga dan kamar untuk perawat.
Ruang IGD
Instalasi Gawat Darurat didukung oleh 4 Dokter Jaga tetap dan 5 perawat pelaksana dengan kemampuan perawat terlatih PPGD, BTLS, EKG dan Disaster. 




    RAWAT INAP
Ruang Rawat Inap
Instalasi Rawat Inap lantai 2 gedung lama dan lantai 3 gedung baru memiliki 65 tempat tidur efektif dengan komposisi ruang VIP (4 TT), kelas I (5 TT), kelas II anak (6 TT), kelas II dewasa (12 TT), kelas III anak (10 TT), kelas III dewasa (18 TT), perinatologi (6 box bayi) dan ruang HCU (4 TT).

       

RAWAT JALAN


Instalasi Rawat Jalan buka dari hari Senin sampai dengan hari Sabtu, dan didukung oleh 13 Dokter Spesialis, 2 Dokter Umum dan 1 Dokter Gigi, yang terbagi dalam 9 poli antara lain :
-          Poli Penyakit Dalam
Poli Gigi
-          Poli Anak
-          Poli Bedah
-          Poli Kebidanan dan Kandungan
-          Poli Syaraf
-          Poli THT
-          Poli Orthopedi
-          Poli Gigi
-          Poli Umum



Pelayanan Rumah Sakit Kami

Untuk memenuhi kebutuhan pelanggan, RSU Saraswati memberikan pelayanan :

a.      Pelayanan medis
1.      Gawat Darurat
2.      Rawat Inap
3.      Rawat Jalan

b.     Penunjang medis
1.      Laboratorium
2.      Rontgen
3.      USG colour dopler
4.      Apotek
5.      Fisioterapi
6.      Konsultasi Gizi
7.      Ambulance
8.      Kamar Jenazah

c.       Fasilitas umum
1.      Kantin
2.      Mushola
3.      ATM